Bagi Anda warga Jakarta yang ingin berlibur dan tidak mau bepergian jauh untuk berlibur maka dapat menikmati liburan di kota Jakarta tercinta. Ternyata kota Jakarta juga mempunyai tempat wisata yang bisa Anda pilih untuk datangi dengan keluarga.
Rekomendasi Tempat Wisata Terdekat di Jakarta
Berikut ini merupakan daratan tempat wisata yang ada di kota Jakarta yang bisa Anda datangi pada saat sedang berlibur.
1.Taman Impian Jaya Ancol
Tempat pertama yang bisa Anda kunjungi ialah Taman Impian Jaya Ancol atau biasa dikenal Ancol. Tempat ini merupakan destinasi wisata yang sangat populer di wilayah Jakarta. Taman ini juga merupakan taman rekreasi yang terbesar di Indonesia. Rasanya tak lengkap apabila belum main ke taman ini.
Taman impian jaya ancol mempunyai beberapa destinasi di dalamnya, diantaranya pantai ancol, Dufan dan ocean dream samudera. Destinasi wisata ini cocok untuk segala usia mulai dari anak – anak hingga dewasa. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat Anda ingin pergi ke taman impian jaya ancol diantaranya :
- Sudah harus melakukan pembelian tiket secara online
- Melakukan reservasi sehari sebelumnya
- Protokol kesehatan yang ketat
Apabila Anda ingin mengunjungi taman impian jaya ancol ini tempatnya terletak di daerah Jakarta Utara tepatnya di kecamatan Pademangan.
2. Setu Babakan
Destinasi selanjutnya yang dapat Anda kunjungi saat berada di kota Jakarta ialah wisata Setu Babakan yang merupakan wisata budaya sekaligus wisata alam. Destinasi ini memiliki kolam seluas 30 ha yang memiliki kedalaman 1 – 5 meter. Tempat wisata ini juga merupakan wisata budaya dari suku Betawi.
Terdapat sebuah perkampungan dari suku betawi yang masih sangat mempertahankan keaslian budaya mereka. Destinasi wisata ini sangat cocok untuk dikunjungi bersama keluarga sebagai tempat edukasi bagi anak-anak khususnya untuk mengenalkan suku yang ada di Jakarta. Untuk masuk ke destinasi wisata ini Anda tidak perlu membayar tiket karena gratis.
3. Museum Fatahillah
Museum Fatahillah atau yang dinamakan museum sejarah Jakarta merupakan salah satu museum yang harus Anda kunjungi saat sedang berada di kota Jakarta. Dinamakan juga museum Fatahillah karena terletak di jalan Fatahillah. Museum ini memiliki penjara bawah tanah yang lengkap beserta dengan besi rantainya dari masa penjajahan.
Museum ini terletak di jalan Fatahillah daerah Jakarta barat dengan tiket masuk hanya Rp 5000 saja. Bagi mahasiswa dan pelajar tentunya akan ada harga khusus untuk tiketnya.
4. Kota Tua Jakarta
Tempat wisata selanjutnya yang dapat Anda kunjungi adalah Kota Tua Jakarta. Tempat ini sangat terkenal karena memiliki spot foto yang instagramable. Kawasan Kota Tua Jakarta juga memiliki sisi sejarah dari Jakarta itu sendiri. Bangunan-bangunan dengan gaya Eropa inilah yang menjadikan tempat ini hits di kalangan anak muda.
*Baca Juga: Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Melakukan Liburan
Buat kamu yang ingin liburan kesini juga bisa mengajak teman atau keluarga. Untuk masuk ke tempat wisata Kota Tua Jakarta ini, Anda tidak perlu membayar tiket karena gratis! Jadi, anda bisa liburan dengan puas bersama teman-teman untuk kesana kesini.
5. Museum Macan
Museum macan ini merupakan salah satu museum yang cukup terkenal di kota Jakarta bernama berbagai kalangan yang menyukai seni tradisional. Bagi masyarakat yang berada di luar kota Jakarta mungkin masih asing dengan museum macan ini.
Museum macan atau museum of modern art in Nusantara ini Banyak menyajikan karya seni tradisional dari nusantara hingga karya seni kekinian. Museum macan ini terletak di daerah Kebon Jeruk Jakarta Barat dengan harga tiket sebesar Rp70.000 pada hari biasa.
6. Kebun Binatang Ragunan
Destinasi wisata selanjutnya adalah kebun binatang ragunan yang tengah cocok untuk destinasi keluarga. Orang tua bisa sejak dini memperkenalkan mengenai binatang kepada anak mereka melalui Kebun Binatang Ragunan ini. Kebun binatang ragunan ini terletak di daerah Jakarta selatan dengan harga tiket masuk hanya Rp4.000 saja.
7. Taman Cattleya
Tempat wisata selanjutnya yang bisa dikunjungi saat sedang berada di kota Jakarta ialah Taman Cattleya yang terletak di daerah Jakarta Barat. Tempat ini memiliki pepohonan dan bunga yang bisa membuat pikiran menjadi lebih segar. Cocok untuk wisata bersama dengan keluarga. Untuk masuk ke Taman Cattleya ini Anda tidak perlu membayar harga tiket masuk karena gratis
8. Jakarta Aquarium
Tempat wisata terdekat selanjutnya yang bisa dikunjungi saat sedang berada di daerah Jakarta adalah Jakarta Aquarium. Lokasi Jakarta aquarium ini terletak di pusat perbelanjaan Neo Soho mall yang ada di daerah Jakarta Barat. Untuk bisa masuk ke Jakarta karena ini Anda harus membayarkan tiket masuk sebesar Rp150.000 untuk hari biasa maupun hari libur.
9. Taman Suropati
Destinasi wisata selanjutnya yang bisa Anda kunjungi saat berada di kota Jakarta ialah Taman Suropati. Selain sebagai ruang terbuka, Taman Suropati ini juga ternyata memiliki sejarah tersendiri. Taman ini memiliki luas 16.328 meter persegi yang ditumbuhi dengan banyak sekali pepohonan yang rindang. Taman ini juga memiliki tanaman hias dan air mancur yang ada dalam taman.
Taman ini sangat cocok untuk dijadikan rekreasi bersama dengan keluarga seperti melakukan piknik. Pepohonan yang rindang akan membuat pikiran menjadi lebih tenang. Taman ini terletak di darat menteng Jakarta Pusat. Untuk masuk ke taman ini ada tidak perlu membayar kan biaya tiket masuk dan taman ini buka selama 24 jam.
10. Taman Mini Indonesia Indah
Destinasi wisata selanjutnya yang bisa Anda kunjungi saat sedang berada di kota Jakarta ialah Taman Mini Indonesia Indah atau biasa dikenal dengan TMII. Tempat wisata ini menyajikan berbagai rumah adat dari seluruh nusantara dan juga pakaian adat hingga tarian ada. Tempat wisata ini juga memiliki kereta gantung dan berbagai museum yang ada di dalamnya. Untuk dapat masuk ke Taman Mini Indonesia Indah ini Anda harus membayarkan tiket sebesar Rp20.000.
11. Tugu Monas
Sebagai icon kota Jakarta bentuk wajah Tugu Monas menjadi salah satu destinasi wisata yang harus Anda kunjungi saat berada di Jakarta. Tugu Monas ini terletak di daerah Gambir Jakarta Pusat apabila Anda berada di Tugu Monas jangan lupa untuk mencicipi kerak telor yaitu makanan khas dari kota Jakarta. Di tempat wisata ini juga anda bisa menemukan banyak view bagus untuk berfoto.
*Baca Juga: Tips Liburan Aman dan Nyaman Saat Masa Pandemi
Tidak lupa, ketika anda ingin pergi liburan harus selalu cek kondisi diri dan perjalanan anda. Hal ini agar anda terus aman ketika liburan di masa-masa pendemi. Anda juga bisa memproteksi diri anda sendiri dengan menggunakan asuransi dari Garda Me. Selain itu, anda juga bisa mengasuransikan perjalanan dengan secara aman kapan pun dan dimana pun dengan asuransi Garda Trip.
Dengan asuransi, tentunya anda akan terhindar dari yang namanya pembengkakan biaya. Untuk mendapatkan polis asuransi dari Garda Trip, anda tidak perlu menunggu lama. Hanya dalam waktu 1 x 24 jam setelah dilakukan survei, maka pendaftaran anda bisa langsung selesai.