Letak geografi Indonesia berada tepat di atas garis gempa, yang membuatnya rawan dengan kondisi alam, layaknya gempa dan tsunami. Kerusakan pada hunian tentunya bisa memberikan dampak besar pada kondisi finansial.
Di sinilah peran asuransi muncul. Mengapa demikian? Berikut adalah beberapa alasan pentingnya asuransi rumah yang Anda harus tahu.
1. Memberikan Perlindungan
Sama halnya dengan asuransi lainnya, Asuransi rumah juga memberikan perlindungan ekstra terhadap rumah dan properti Anda. Berdasar jenisnya sendiri asuransi dibagi menjadi dua yaitu PAR dan PSAKI.
Jenis Property All Risk (PAR) adalah polis asuransi untuk semua risiko. Sedangkan Polis Standar Asuransi Kebakaran Indonesia (PSAKI) hanya memberi klaim perlindungan layaknya kebakaran, ledakan, petir, dan asap. Sementara itu Garda Home sendiri merupakan asuransi kebakaran yang memberikan perlindungan bukan hanya dari FLEXAS (Fire, Lightning, Explosion, Impact of Falling Aircraft, and Smoke) dan huru hara saja tetapi juga ada opsi perluasan perlindungan dari gempa, letusan gunung berapi, dan tsunami.
2. Adanya Bantuan Biaya Pembangunan Ulang dan Perabot
Uang ganti rugi pun tidak semata mata diberi tanpa ada artinya. Umumnya, dana yang diberikan ditujukan untuk kebutuhan biaya pembelian perabot, biaya pembersihan puing, arsitek, konsultan, dan lainnya. Inilah alasan pentingnya asuransi rumah, karena sudah pasti biaya yang ditarik tidak akan murah. Besaran santunan ini pun beragam dari satu polis ke lainnya. Anda dapat memilih polis yang sesuai dengan risiko dan biaya. Pasalnya, santunan yang diberikan pun cukup besar, seperti untuk pembelian perabotan yang mencapai maksimal 50 juta, sedangkan untuk pekerja adalah maksimal 10 juta, dan pembersihan puing mencapai 20 juta rupiah.
3. Menjaga Nilai Rumah
Beberapa pakar finansial pun setuju dan mengatakan bahwa asuransi ini cukup penting karena dapat menjaga nilai properti Anda. Pada umumnya, rumah yang telah mengalami pembangunan ulang akan kehilangan nilai. Namun dengan adanya asuransi, maka nilai jual dari rumah pun bisa diperhatikan. Anda pun akan lebih aman dari tuntutan hukum yang bisa muncul karena mungkin saja bencana yang berkaitan dengan hunian Anda memakan korban jiwa seperti contohnya kebakaran. Kebutuhan untuk biaya pengobatan dan tanggung jawab akan dibebankan untuk Anda. Alasan pentingnya asuransi rumah pun muncul sebagai mediasi untuk meluruskan masalah hukum yang mungkin dituntut korban.
Baca Juga: 4 Alasan Harus Menggunakan Asuransi Kebakaran Rumah
4. Adanya Pertanggungan Biaya Tempat Tinggal Sementara
Di tengah duka karena bencana yang merusak hunian, maka satu masalah lagi muncul. Yakni kebutuhan tempat tinggal sementara. Asuransi Garda Home sendiri memberikan santunan untuk kebutuhan tempat tinggal sementara. Santunan ini diberikan selama hunian dalam proses perbaikan.
5. Meminimalisir Kerugian Karena Bencana
Beberapa macam bencana alam seperti misalnya gempa, letusan gunung berapi, dan tsunami mungkin menjadi momok yang tidak bisa dihindari dan diduga. Terlebih setelah melihat posisi Indonesia yang berada di jalur gempa sehingga memiliki risiko yang cukup tinggi. Kerusakan karena bencana sendiri bisa menjadi faktor kerugian yang sangat besar. Mengingat tidak hanya bangunan saja yang terdampak tetapi juga perabotan dan peralatan. Jika rumah Anda terlindungi asuransi, maka setidaknya Anda dapat meminimalisir kerugian dengan uang ganti rugi yang ditanggung oleh perusahaan asuransi.
Itulah lima alasan yang menjelaskan betapa pentingnya menggunakan asuransi untuk perlindungan rumah atau properti. Pada dasarnya, alasan yang diberikan masih berkaitan erat dengan risiko pertanggungan polis.
Baca Juga: Risiko Apa Saja yang Dijamin Asuransi Rumah Tinggal Garda Home