Surabaya; Bagi kebanyakan orang, loyalitas pelanggan lebih dari sekadar kepuasan, namun merupakan hubungan antar pelanggan dan perusahaan yang perlu dijaga. Asuransi Astra memahami bahwa membangun loyalitas yang didasari kepercayaan tidak dapat dibangun dalam semalam, namun dibutuhkan komitmen dalam memahami pelanggan dengan memberikan layanan yang dapat memenuhi bahkan melampaui harapan. Oleh karena itu, melalui produk asuransi mobil, Garda Oto, Asuransi Astra mempererat hubungan dan memberikan pengalaman positif yang memorable bagi para pelanggan, hadirkan Customer Gathering Garda Oto di Surabaya (15/8). Customer Gathering dibungkus dalam serangkaian kegiatan yang dilakukan selama sehari dengan konsep One Journey melalui 5 checkpoint seperti layanan inspeksi kendaraan dan uji emisi, cuci mobil, Mini Medical Check Up (MCU), pijat refleksi, bazar kuliner, dan permainan berhadiah yang interaktif dan menambah pengetahuan. Di sini, para pelanggan juga berkesempatan mendapatkan doorprize dengan total nilai jutaan rupiah serta promo spesial produk Garda Oto.
Guna selalu dapat memberikan yang terbaik kepada pelanggan, setiap titik interaksi menjadi penting. Karena pada setiap interaksi terdapat peluang untuk memahami, melibatkan, dan memperkuat ikatan antara pelanggan dan perusahaan sehingga dapat saling mengenal lebih baik lagi. Sebagai perusahaan asuransi yang memiliki interaksi hanya saat klaim dan dapat dikatakan cukup jarang, kegiatan Customer Gathering dihadirkan sebagai kesempatan kami dalam mendekatkan diri kepada para pelanggan secara langsung dan personal guna mengetahui kebutuhan dan perhatian mereka pada produk dan layanan sekaligus menunjukkan apresiasi atas dukungan yang telah diberikan.
Melalui konsep One Journey, para pelanggan diajak untuk merasakan peace of mind pada seluruh titik checkpoint rangkaian kegiatan dari awal hingga akhir. Di mana setelah melalui checkpoint pertama yaitu pendaftaran para pelanggan diarahkan untuk melanjutkan checkpoint kedua yaitu inspeksi kendaraan serta uji emisi yang telah disediakan Garda Oto. Inspeksi kendaraan sendiri bertujuan untuk memeriksa kelayakan akan kondisi masing-masing mobil. Hal ini untuk mengetahui kerusakan atau kekurangan pada mesin mobil yang memengaruhi stamina sebelum berkendara sehingga dapat meminimalisir risiko di jalan yang tidak inginkan. Sedangkan uji emisi merupakan upaya Garda Oto dalam mengurangi polusi dan menjaga kualitas udara yang sehat dengan mengajak masyarakat untuk bertanggung jawab atas kendaraan yang dimilikinya terhadap lingkungan sekitar khusus di wilayah Surabaya.
Menjadi checkpoint ketiga, cuci mobil juga ditawarkan kepada pelanggan untuk menjaga penampilan dan ketahanan rangka hingga body mobil supaya menambahkan rasa aman dan nyaman saat berkendara. Pasalnya, cuci mobil dapat menghilangkan kotoran, debu, dan kontaminan lainnya yang dapat merusak cat dan menyebabkan karat serta korosi agar menjaga estetika dan struktural kendaraan. Jendela, kaca spion, dan lampu depan yang bersih juga dapat meningkatkan visibilitas dan keselamatan di jalan.
Tak hanya kendaraan, pada checkpoint selanjutnya, Garda Oto juga memperhatikan kesehatan para pelanggan dengan menghadirkan layanan Mini MCU. Layanan Mini MCU mencakup pemeriksaan tekanan darah, gula darah, kolesterol serta asam urat. Para pelanggan juga dapat melakukan konsultasi kesehatan secara pibadi jika dibutuhkan serta tips tentang memulai pola hidup sehat. Masih mendukung kesehatan dan kesejahteraan para pelanggan, pijat refleksi juga dapat dinikmati pelanggan untuk membantu menstimulasi saraf serta peredaran darah pada tubuh.
Melengkapi acara Customer Gathering agar memberikan manfaat positif lebih banyak lagi, Garda Oto memberikan materi literasi terkait pentingnya memberikan perlindungan terhadap mobil kesayangan yang dilengkapi dengan pengertian lebih detail jenis-jenis pertanggungan, penggunaan polis hingga perluasan jaminan guna menyesuaikan kebutuhan masing-masing pelanggan pada setiap checkpoint One Journey dan beberapa permainan seperti nerf gun dan basket agar literasi tetap menarik. Seluruh literasi terkait asuransi ini merupakan sebagai bentuk dukungan perusahaan terhadap Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dalam peningkatan literasi keuangan masyarakat.
“Teknologi telah memungkinkan komunikasi yang lebih cepat dan efisien, namun masih banyak orang yang justru menginginkan sentuhan yang lebih personal karena memudahkan mereka dalam menyampaikan kebutuhan. Maka dari itu, Customer Gathering ini kami hadirkan sebagai pintu sarana untuk memahami pelanggan lebih baik lagi dengan mendengarkan kebutuhan dan harapan mereka agar ke depannya kami selalu dapat diandalkan dalam moment of need. Dengan ini, semoga tercipta bukan hanya kepuasan yang bersifat sementara namun juga kesetiaan dan kepercayaan para pelanggan melalui produk dan layanan secara terus menerus yang bernilai dan berarti bagi pelanggan,” Ujar Branch Manager Asuransi Astra Surabaya, Andi Victory Bangun.