Setara dengan Sepeda Motor, Inilah 10 Mobil Termurah di Dunia

Setara dengan Sepeda Motor, Inilah 10 Mobil Termurah di Dunia

Dahulu, mobil pribadi dianggap sebagai barang mewah yang hanya bisa dimiliki masyarakat kalangan ekonomi menengah ke atas. Anggapan tersebut mulai berubah seiring berjalannya waktu karena rentang harga mobil semakin luas. Bahkan, daftar harga mobil termurah di dunia sangat mengundang rasa penasaran karena ada yang dipasarkan dengan harga setara sepeda motor.

Daftar Mobil Termurah di Dunia Beserta Harganya

Jangan berkecil hati bila saat ini Anda belum memiliki bujet yang cukup untuk membeli mobil pribadi. Informasi seputar mobil termurah di dunia berikut ini akan menambah wawasan sekaligus memotivasi Anda untuk mewujudkan impian memiliki mobil pribadi yang harganya terjangkau:

  1. Tata Nano

Kendaraan bermotor roda empat asal India ini sangat populer dan sudah dinobatkan sebagai mobil paling murah di dunia. Tata Nano dipasarkan dengan harga menyerupai sepeda motor kelas skuter premium matik, yaitu mulai dari Rp26 juta. Ukurannya sangat mungil dengan lebar 1,5 meter dan panjang 3 meter berbahan dasar plastik yang dilapisi logam. Mesinnya berkapasitas 624 cc dengan kekuatan 32 HP. Produk kebanggaan Tata Motors ini punya kemampuan cukup mumpuni karena mampu mencapai kecepatan 104 km/jam.

  1. Datsun Redi GO

Pangsa pasar mobil di tanah air pernah diramaikan salah satu kehadiran mobil termurah di dunia, yaitu Datsun Redi Go. Seri mobil Datsun ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp46 juta. Walaupun harganya ramah bagi kantong, Datsun Redi Go dilengkapi sejumlah fitur standar berkualitas, seperti mesin berkapasitas 800 cc, AC, power window, dan FM radio. Kapasitas kabinnya pun cukup luas sehingga membuat pengalaman berkendara terasa nyaman.

  1. Renault Kwid

Reputasi Renault sebagai produsen mobil mewah asal Perancis memang tersohor di berbagai penjuru dunia. Namun, nyatanya jenama ini juga mempunyai produk mobil termurah di dunia yang bernama Renault Kwid dengan harga mulai dari Rp52 juta. Performa mobil murah ini ditunjang mesin berkapasitas 799 cc. Keistimewaan lainnya yang membedakan Renault Kwid adalah tingkat efisiensinya, yaitu mencapai sekitar 25 km jarak tempuh untuk setiap liter bahan bakar.

  1. Suzuki Alto 800

Rekomendasi mobil termurah di dunia juga datang dari merek Suzuki. Seri Suzuki Alto 800 dirilis sebagai solusi bagi masyarakat modern yang butuh mobil dengan harga terjangkau karena dibanderol mulai dari Rp54 juta. Mesin mobil ini berkapasitas 796 cc. Antusiasme masyarakat terhadap keberadaan Suzuki Alto 800 membuahkan inovasi berupa generasi penerusnya dengan desain lebih menarik dan penggunaan bahan bakar lebih efisien. Varian tertingginya bahkan dilengkapi fitur tambahan berupa air bag dan rear door child lock.

  1. Geely Panda

Ciri khas Geely Panda berupa desain yang mungil dengan warna mencolok bernuansa feminin membuatnya lekas populer. Harga mobil termurah di dunia asal China ini mencapai Rp90 juta. Namun, unit bekasnya masih laris manis dengan harga berkisar di angka Rp56 juta. Mesin Geely Panda berkapasitas 1.342 cc sehingga lebih bertenaga dibandingkan mobil serupa di kelasnya. Keunikan lain yang terdapat pada mobil ini adalah jok belakang yang bisa dipisah sehingga membuat kapasitas muatannya mencapai 5 orang penumpang.

  1. Chery QQ4

Pasar mobil murah di dunia juga didominasi Chery yang merilis seri QQ4 dengan harga Rp63,8 juta. Ukuran mobil ini memang minimalis tetapi dapur pacunya cukup bertenaga karena dilengkapi mesin berkapasitas 1.083 cc. Keunggulan lainnya yang terdapat pada mobil Chery QQ4 adalah kondisi kabin nyaman serta penggunaan bahan bakar cukup hemat.

  1. Tata Indica

Selain sukses membawa seri Nano sebagai mobil paling murah di dunia, Tata Motors juga memperkenalkan seri mobil murah lainnya yang bernama Indica. Kapasitas mesin mobil populer seharga Rp80 juta ini berkisar di angka 1.396 cc. Desain eksteriornya menarik dengan kombinasi dua warna, head lamp berbentuk bulat, dan bentuk keseluruhan bernuansa minimalis.

  1. Fiat Palio

Salah satu mobil termurah di dunia yang kualitasnya istimewa berasal dari merek Fiat. Seri Fiat Palio seharga Rp84,4 juta hadir dengan bodi mini dan beberapa pilihan kapasitas mesin, mulai dari 800 cc hingga 1.600 cc. Masa produksi mobil murah ini berlangsung cukup lama sejak 1996 hingga 2017. Pada rentang waktu tersebut, Fiat Palio mengalami banyak perkembangan dari segi kapasitas mesin, desain, serta tenaga.

  1. Daihatsu Ayla

Popularitas Daihatsu Ayla di Indonesia memang tak perlu disangsikan lagi. Mobil murah keluaran Daihatsu ini dipasarkan dengan harga mulai dari Rp87 juta. Kapasitas mesinnya yang berukuran 998 cc terbilang cukup untuk pemakaian rutin setiap hari. Ukuran Daihatsu Ayla yang mungil tidak membuatnya gagal mengutamakan segi kenyamanan. Di samping itu, spare part mobil city car Daihatsu ini melimpah dan harganya terjangkau sehingga mudah dirawat.

  1. Datsun GO

Bukan hanya Datsun seri Redi GO yang berhasil meraih perhatian pencinta otomotif, melainkan juga Datsun GO. Mesin berkapasitas 1.198 cc membuat mobil termurah di dunia dari Datsun ini cukup tangguh dan bertenaga. Bila ditinjau dari segi interior, Datsun GO cukup mumpuni dengan desain elegan yang berkelas. Bahkan, seri terbarunya sudah dilengkapi sistem multimedia layar sentuh yang modern. Harga unit baru Datsun GO dibanderol senilai Rp102juta, sedangkan unit bekasnya berada pada kisaran harga Rp90 jutaan.

Kini, Anda tentu tak ragu memilih mobil murah yang sesuai dengan ketersediaan bujet dan kebutuhan pribadi. Selain alokasi biaya untuk membeli mobil dan urusan administrasinya, jangan lupa pula menyiapkan bujet asuransi mobil. Garda Oto menghadirkan asuransi mobil Comprehensive yang memberikan pilihan jaminan total loss + partial loss. 

Perlindungan yang difasilitasi asuransi mobil Garda Oto mencakup jaminan kerugian atau kerusakan sebagian dan keseluruhan serta kehilangan akibat pencurian yang diakibatkan semua risiko yang dijamin dalam polis. Anda juga berkesempatan memperoleh berbagai layanan tambahan, antara lain perbaikan di seluruh jaringan bengkel Garda Oto, home survey dan pick up delivery service, bantuan darurat garda siaga 24 jam, dan masih banyak lagi.

Perawatan rutin disertai perlindungan asuransi mobil Comprehensive Garda Oto akan membuat performa mobil kesayangan senantiasa terjaga. Risiko tak terduga yang menyebabkan kerusakan mobil pun tak akan menimbulkan keresahan karena proteksi asuransi siap menjadi solusinya.